“Pelatihan dan Pendampingan Pembuatan Desain Ilustrasi Pada Kaos Untuk Pemuda Karang Taruna Komp Perumahan Griya Bandung Asri 3 – Blok B, Ds Lengkong, Kec Bojongsoang, Kab Bandung”


 

 

 

Pada akhir bulan Oktober 2019 telah di laksanakan kegiatan para pengajar dan mahasiwa Program Studi Desain Komunikasi Visual – Fakutas Industri Kreatif Universitas Telkom dalam membantu mengembangkan minat dan bakat terkait potensi usia produktif pemuda dengan tema “Pelatihan dan Pendampingan Pembuatan Ilustrasi untuk desain kaos Untuk Pemuda Karang Taruna Komp Perumahan Griya Bandung Asri 3 – Blok B, Ds Lengkong, Kec Bojongsoang, Kab Bandung”.

Kegiatan ini bertujuan untuk memenuhi syarat dari tridarma perguruan tinggi yaitu melakukan kegiatan pengabdian masyarakat dengan langsung terjun ke masyarakat memberikan sumbangsih keilmuan khususnya program studi Desain Komunikasi Visual untuk masyarakat umum. Selain itu juga kegiatan yang akan dilaksanakan adalah untuk memberikan kesempatan para pemuda usia produktif khususnya pada masyarakat yang akan menjadi tempat kegiatan pegabdian masyarakat untuk menimba / menambah ilmu yang tidak diajarkan dilingkungan sekolahnya.

Adapun ringkasan kegiatan dari program ini adalah, memberikan pelatihan dasar mengenai pengenalan ilustrasi untuk desain kaos, pendampingan dalam membuat desain dan praktek membuat ilustrasi untuk desain kaos secara langsung dengan mengenalkan alat, bahan serta teknik dalam membuat ilustrasi untuk desain kaos.

Manfaat dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah masyarakat sasar yang dituju (pemuda usia produktif) diharapkan dapat menyerap ilmu / pelatihan yang diberikan untuk bekal ketrampilan dewasa kelak. Memberikan kesempatan khususnya pemuda yang putus sekolah untuk bisa mencari peluang sebuah pekerjaan yang memerlukan ketrampilan khususnya membuat gambar-gambar di dinding yang saat ini sedang menjadi trend di tempat-tempat seperti cafe, rumah makan, butik fesyen dan sebagainya.


Leave a Reply